Tuesday, 9 October 2007

Cramping Pain in The Brain (CPIB)

Mau tahu penyakit yang paling berbahaya di kelas gw, mengalahkan bahayanya sakit maag, flu, demam, dan tipes….

Patologinya neh…tugas yang kian menumpuk, deadline tugas yang beruntun, kuis demi kuis yang mesti dijalani, tugas minor yang bikin puyeng, begadang semaleman, dan kuliah pagii….

Gejala awal : mendadak badan terasa lemas, keanehan perilaku (agak menyimpang dari biasanya), tertawa tanpa sebab, diajak ngomong nggak nyambung, suka cengar-cengir…
Gelaja kronis : cengengesan tanpa henti, kepala sakit, susah mengontrol emosi, dan terlampau hiperaktif….

Nah, kalo lw anak gizi yang udah merasakan gejala itu, maka sudah pasti kalian mengidap penyakit CPIB…., berhati-hatilah segera konsultasi sama gw bwat menyembuhkan penyakit ini

Istilah ini tak sengaja gw temukan karena terilhami dari slide dietetika penyakit infeksi dan defisiensi gizi, tanpa sengaja ketika lagi kuliah gw ngeliat kata “cramp”, penasaran karena gw yang dodol ini nggak taw apa artinya akhirnya gw buka kamus dan menemukan artinya, yaitu kram…a ha tiba2 melintas di pikiran gw untuk menciptakan sebuah nama (mengingat beberapa di kelas gw yang perilakunya agak2 menyimpang dari biasanya) yaitu Cramping Paing In The Brain, yang secara harfiah artinya sakit keram dalam otak…..

Bagi lw yang udah terlanjur kena CPIB, nasehat gw cuma satu, segeralah beristirahat, lupakan satu detik semua hal yang bisa memperparah keram otak kalian, dan pandanglah muka gw…he2…akan kalian temukan khasiatnya, ho2…..

No comments: